Foto: Dandim 1607/Sumbawa Letkol Czi Alid Setiawan, Pg.Dip.Ss, saat memimpin Apel sebelum kegiatan senam)


Sumbawa - Reportase7.com

Kodim 1607/Sumbawa melaksanakan Lomba Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88 antar jajaran Kodim 1607/Sumbawa, Jumat, 04/02/2023.

Sebelum melaksanakan lomba Senam SKJ, Kegiatan diawali dengan apel pagi di Lapangan Makodim 1607/Sumbawa, yang langsung dipimpin Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Czi Alid Setiawan, Pg.Dip.Ss.

Dalam arahannya saat memimpin apel, Dandim 1607/Sumbawa menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan ini yaitu untuk mempererat tali silahturahmi keluarga besar Kodim 1607/Sumbawa sekaligus mensosialisasikan senam SKJ 88 kepada Keluarga Besar Kodim 1607/Sumbawa melalui Lomba yang akan diadakan.


"Laksanakan lomba dengan semangat dan selalu junjung sportifitas, lomba ini bukan mencari siapa yang terbaik tetapi kebersamaan dan kekeluargaan kita yang terpenting", Kata Dandim.

Masih dalam arahan apel pagi, Dandim menghimbau kepada anggota Kodim 1607/Sumbawa untuk selalu jaga kesehatan dan keselamatan diri maupun keluarga dihadapkan dengan musim hujan saat ini.

Setelah melaksanakan apel pagi, kegiatan pun dilanjutkan dengan Senam SKJ 88 yang diikuti oleh seluruh keluarga Besar Kodim 1607/Sumbawa yang dilanjutkan dengan Lomba SKJ 88 antar staf dan Koramil.

Pewarta: Red
Editor: R7 - 01