(Foto: Para Bakal Calon Legislatif dari partai Gelora sedang melakukan pemberkasan di Kantor DPD partai Gelora Sumbawa)
Sumbawa - Reportase7.com
Partai politik mulai melakukan penjaringan bakal calon anggota legislatif untuk pemilu 2024.
Pembukaan pendaftaran lebih awal agar para calon memiiliki waktu untuk berproses.
Partai Gelombang Rakyat (Gelora) salah satu partai politik pendatang baru yang ikut mewarnai kancah perpolitikan indonesia tahun 2024 mendatang.
Para bakal calon legislatif dari beberapa DPC melakukan penyerahan dan pengambilan berkas secara kolektif di kantor DPD partai Gelora jalan Hasanuddin Sumbawa Besar, Senin (06/02/2023)
Ketua DPD Partai Gelora Burhanuddin Jafar Salam (BJS) menyampaikan bahwa, apa yang kita lakukan pada hari ini semoga mandapat berkah dari Allah SWT. Masa penjaringan ini akan berakhir sampai akhir bulan Februari 2023 ini, akan tetapi masih ada kesempatan untuk melengkapi berkas sebelum di serahkan ke KPU.
"Sistim penjaringan ini dilakukan agar kelak yang direkrut bisa menjadi yang terbaik untuk dibawa nanti ke proses pemilu 2024 mendatang, kepemimpinan Demokrasi itu adalah ilmu pengetahuan, caleg dari partai gelora harus punya kemampuan berbicara dengan baik, tegas dan jelas," ungkap BJS sapaan akrab ketua DPD Partai Gelora Sumbawa.
BJS juga berharap dari dapil 4 harus mampu melahirkan maskot politik, yang mampu tampil di 2024 nanti.
"Mari bersama-sama kita kompak, solit dan bersstu pada tujuan yang sama," pungkasnya.
Prosesi penyerahan berkas tersebut bertempat di Kantor DPD Partai Gelora Kabupaten Sumbawa di jalan Hasanuddin Sumbawa Besar.
Pada acara pemberkasan tersebut pengurus DPD Partsi Gelora Kabupaten Sumbswa Burhanuddin Jafar Salam, SH., MH, selaku ketua DPD Partai Gelora Kabupaten Sumbawa serta seluruh Tim 7 sebagai panitia penjaringan Bacaleg dari partai Gelora Kabupaten Sumbawa telah menyiapkan, memberi ruang dan waktu secara maksimal secara proporsional dan profesional kepada setiap Bacaleg dari segala penjuru sesusai tahapan dan tingkatannya.
Masing-masing Bacaleg yang hadir didampingi Isteri dan massa pendukung dan simpatisan dengan menggunakan beberapa kendaraan atau mobil pribadi yang memadati depan kantor DPD partai Gelora Sumbawa.
Ketua Tim 7 Zulkarnaen, ST, mengatakan, akan melakukan verifikasi faktual kepada seluruh Bacaleg yang sudah malakukan pengebalian berkas, baik secara personal ataupun secara kolektif.
Zulkarnaen juga Menyampaikan apresiasi kepada Bakal calon yang datang dari Kecamatan Utan
Dapil 4 tersebut telah memenuhi syarat keterwakilan Bacaleg perempuan yakni 30 persen dengan komposisi 7 laki-laki dan 4 perempuan.
"Untuk dapil 4 Kecamatan Utan telah syarat yakni 7 Bacaleg laki-laki dan 4 Bacaleg perempuan, artinya telah memenuhi komposisi 30 persen keterwakilan Bacaleg perempuan," jelas Zulkarnaen.
Selanjutnya Tim 7 juga akan melakukan verifikasi faktual, sejauh mana Bacaleg tersebut dikenal dan mengenal lingkungannya.
Pada kesempatan yang sama Bacaleg dari dapil 4 Abdul Fadil, ST, menyampaikanucapkan terimah kasih kepada seluruh pendukung Bacaleg yang telah ikuit serta meramaikan acara pengembalian berkas di kantor DPD partai Gelora Sumbawa, dimana pemberkasan ini merupakan proses awal untuk dapat melangkah jauh dengan harapan dapat mewakili rakyat khususnya daerah pemilihan 4 demi terciptanya keseimbangan dan kesejahteraan.
Fadil berharapan Partai Gelora dapat manjadi pemenang dan menjadi partai besar di Kecamatan Utan khususnya dan Sumbawa serta NTB pada umumnya.
"Mari kita berjuang untuk partai Gelora, dan menangkan partai Gelora di NTB," tandasnya.
Pewarta: Abdul Muis
Editor: R7 - 01
0Komentar