MATARAM - REPORTASE7
FKUB Provinsi NTB bakal mengeluarkan himbauan kerukunan beragama. Himbauan ini dikeluarkan untuk ketertiban masyarakat saat merayakan Hari Raya Nyepi dan Hari Raya Idul Fitri tahun 2025.

Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Nusa Tenggara Barat (FKUB NTB) Dr. Buya M. Subki Sasaki mengakui bahwa ada perbedaan hepi perayaan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri tahun 2025. Meski begitu, Ia meyakini semua pelaksanaan kegiatan dua agama tersebut bakal berjalan dengan tertib dan lancar.

"Memang hepi Nyepi dan Takbiran itu berbeda, namun Insya Allah kita sangat yakin dan optimis tertib," ujar Buya Subki saat ditemui media ini di Mataram, belum lama ini.

Menurut Buya Subki, FKUB NTB telah mengadakan rapat internal bersama para pengurus yang ada di wilayah. Dalam rapat ini, telah disepakati bahwa FKUB NTB bakal mengeluarkan himbauan ketertiban kerukunan beragama.

Dalam waktu dekat, FKUB NTB bakal mengadakan rapat menyuluruh melibatkan stakeholder terkait. Rapat ini untuk mematangkan pembahasan kerukunan beragama dalam pelaksanaan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri tahun 2025 di Provinsi NTB.

"FKUB Provinsi Insya Allah akan mengundang semua instansi terkait dan semua jajaran terkait, Insya Allah kita harus yakin dan harus menjaga kerukunan dan kondusifitas daerah, " pungkas Buya Subki.

Pewarta: Hadi
Editor: R7_02