Jelang Hadi NW ke 72, Eks Pemuda NW Berharap PBNW Lebih Profesional Mengelola Organisasi

Mataram - Reportase7.com

Jelang Hari Jadi NW ke 72 dan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW), eks ketua Pemuda NW NTB M Fihiruddin berharap PBNW lebih profesional dalam mengelola organisasi.

Fihir mengatakan, selama ini organisasi NW minim terlibat dalam kegiatan-kegiatan pengembangan perekonomian ummat, hal tersebut dinilai menjadi hal yang fundamental untuk mengelola organisasi.

"Ini menjadi otokritik bagi kita semua supaya organisasi yang kita cintai ini dapat berkembang pesat dan berjaya," kata Fihiruddin di Mataram, Rabu 23 April 2025.

"Jangan hanya bahas dan ngurus soal remeh temeh, sementara hal yang paling mendasar dibutuhkan jamaah dan masyarakat tidak pernah kita laksanakan," sambungnya.

Menurutnya, NW sebagai organisasi telah berdiri lebih dari setengah abad, sudah saatnya menjadi organisasi yang profesional dan dapat menjadi tumpuan harapan ummat dalam segala aspek sesuai dengan triologi pegerakan Nahdlatul Wathan yakni Pendidikan, Sosial dan Dakwah.

"NW ini sudah berdiri sejak 72 tahun lalu sebagai organisasi dan lembaga pendidikannya sudah 82 tahun berdiri,  dengan waktu yang sangat lama ini seharusnya berbanding lurus dengan kemajuan dan perkembangannya, tapi kan ini begini-begini saja, tidak ada kemajuan," tandasnya.

Ia mengatakan selama ini NW sebagai organisasi dikelola kurang profesional sehingga dikhawatirkan tidak sesuai dengan harapan dan cita-cita pendirinya yakni Almaghfurullah Maulana Syaikh TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid

"Selama ini dikelola asal-asalan, coba mari kita sama-sama renungkan apakah ini yang diinginkan sama guru besar kita, tentunya saya yakin tidak, oleh sebab itu, tolonglah kepada semua jajaran PBNW untuk memikirkan hal ini," tegasnya.

Selain itu, Fihiruddin mengatakan jabatan struktural pada jajaran PBNW kurang difungsikan sebagaimana porsi tanggung jawab profesinya.

"Kami dengar, kita lemah dalam hal koordinasi, sehingga kinerjanya tidak akuntabel dan tidak terukur, seharusnya porsi kerja masing-masing diberikan tanggung jawabnya, misalnya sekjend dia harus koordinasi, sosialisasi dan mengurus administrasi, sampai jajaran ranting harus kerjanya seperti itu," katanya.

Selama ini kata dia, organisasi NW selalu merasa menjadi organisasi yang maju dan berkelas nasional, namun menurutnya dengan kondisi saat ini belum pada level tersebut.

"Kita ini klaimnya terlalu hebat, menasional dan lain sebagainya tapi rasanya seperti lokal, ya ini akibat dari pengelolaan yang tidak profesional ini," ujarnya.

Fihiruddin juga mengucapkan selamat Hari Jadi ke 72 dan Mukernas PBNW 2025.

"Semoga organisasi yang kita cintai ini jaya dan berkembang pesat," harapnya.

Pewarta: Red
Editor: R7 - 01